LAMONGAN - Persela Lamongan menemui jalan terjal saat tim berjuluk Laskar Joko Tingkir ini mencoba untuk menjauh dari zona degradasi di kompetisi Shopee Liga 1 musim 2019.
Pasalnya, Laskar Joko Tingkir harus bertandang ke markas Borneo FC yang saat ini menjadi penghuni runner up klasemen Shopee Liga 1 2019. Laga kedua tim pada pekan ke-29 itu akan diigelar di Stadion Segiri, Samarinda, Rabu (27/11).
"Saya rasa ini semacam perjalanan dari Persela Lamongan untuk mencapai tujuan tetap di Liga 1. Sepak bola itu ibarat perjuangan kehidupan, yang perlu perjuangan," ujar Nil Maizar Pelatih Persela, Selasa (26/11).
"Kita kan hanya beda satu poin saja, 26, 26, 27, 28, masih belum bisa ditentukan siapa yang degradasi dan siapa yang bertahan. Kita tetap optimis," ucapnya.
Untungnya Persela sedang berada dalam kondisi bagus. Tim polesan Nil Maizar ini berbekal hasil positif pasca menaklukkan Perseru Badak Lampung sebelum bertandang ke markas Pesut Etam -sebutan lain Borneo FC-.
"Ini pertandingan yang sangat luar biasa bagi Persela Lamongan. Kita dalam kondisi fit," tutur Nil Maizar lagi.
Tidak hanya Persela yang sedang berada dalam trek positif, Borneo FC juga memiliki rapor hijau setelah menang atas PS Sleman beberapa waktu lalu. "Borneo FC ini kan lagi on-fire dan berada di urutan kedua," kata Nil Maizar.
Namun, Nil Maizar menegaskan, timnya sudah mempelajari beberapa pertandingan terakhir Borneo FC, dan telah menyiapkan berbagai antisipasinya, dengan harapan bisa meraih hasil positif dari Stadion Segiri.
"Mudah-mudahan dalam pertandingan besok kita bisa memaksimalkan pertandingan itu dan kita bisa mendapatkan hasil yang baik. Kita ingin dapat poin, kalau 3 alhamdulillah, kalau harus 1 tetap kita syukuri. Tapi itu memang perlu perjuangan," ujarnya.