SURABAYA - Persebaya Surabaya memastikan tidak akan menampilkan dua pemain andalannya, Bruno Moreira dan Reva Adi Utama, saat berjumpa RANS Nusantara FC pada laga pekan ke-4 BRI Liga 1 2023/24 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur, Minggu (23/7).
Menanggapi situasi tersebut, pelatih RANS Nusantara FC, Eduardo Almeida selaku meminta anak asuhnya untuk tidak terlena kendati Bajul Ijo tanpa penggawa jagoannya.
"Saya tahu mereka adalah pemain penting di Persebaya, tetapi kami juga mengetahui banyak pemain berkualitas di sana. Kami akan menghadapi selain dua pemain tersebut yang bagus," ungkap Almeida.
"Jadi, kami harus siap melawan Persebaya dan tentu saja kami harus siap. Mereka bermain di tempat yang bagus dan mempunyai pemain lebih dari dua," katanya lagi.
Almeida menambahkan dengan berbicara seputar persiapan Mitsuru Maruoka dkk. menghadapi Persebaya.
"Kami tahu Persebaya adalah tim yang kuat di kandang dengan banyak suporter. Tapi kami tidak berbicara soal tempat, kami fokus pada apa yang kami lakukan di dalam lapangan dan bukan pada suporternya," tutur pelatih berkebangsaan Portugal itu.
"Intinya, fokus pada diri sendiri saja sambil menikmati (kehadiran) suporter. Pasti kita ada di sini dengan upaya mendapatkan tiga poin," lanjutnya.
Sementara itu, Mitsuru Maruoka, mengharapkan dapat bermain ciamik dan berusaha membantu timnya meraih tiga poin.
"Sejak kekalahan minggu lalu, saya telah mempersiapkan diri dengan baik setiap hari untuk pertandingan besar minggu ini. Saya ingin bermain bagus dan pulang dengan 3 poin," tegas Maruoka.