BANJARBARU - PS Barito Putera bertekad mengamankan kemenangan ketiga beruntun atau hattrick pada awal Pegadaian Championship 2025/26. Bidikan tersebut saat menjamu Persipal FC di Stadion Demang Lehman, Martapura, Sabtu (27/9/2025).
Skuat berjuluk Laskar Antasari ini sebelumnya telah mengalahkan perlawanan Kendal Tornado FC 1-0, Jumat (12/9/2025). Serta dengan skor yang sama saat bertandang ke markas Deltras FC, Minggu (21/9/2025).
Pelatih Barito Putera Stefano Cugurra menegaskan, Bayu Pradana dan kolega telah kerja maksimal selama masa persiapan. Dia berharap, kerja keras tersebut bisa membuahkan hasil baik dalam pertandingan nanti.
"Kami punya awal musim bagus pada dua pertandingan pertama. Kami bisa dapat hasil positif. Yang pertama lawan Tornado di rumah, kedua kami tandang, lawan Deltras FC. Besok [hari ini], kami kembali main di rumah. Kami punya persiapan bagus. Semua pemain sudah kerja keras dalam latihan, kami harap bisa main lebih bagus juga," ucap Stefano Cugurra yang akrab disapa Teco ini.
Senada dengan Teco, pemain lokal Barito Putera Gian Zola Nasrulloh Nugraha, menegaskan Barito Putera mengincar poin maksimal pada Pekan 3 Pegadaian Championship 2025/26.
"Kami sangat siap untuk pertandingan melawan Persipal FC. Kami targetkan tiga poin, Insya Allah, kami bisa," kata Gian Zola.
Barito Putera sedang berada di papan atas Grup 2 Pegadaian Championship 2025/26, dengan hasil apik pada dua laga terakhir. Tim ini mengemas enam poin, yang serupa dengan PSS Sleman atau hanya kalah surplus gol.
Sedangkan, tim tamu berada di papan bawah klasemen sementara. Persipal FC baru mengamankan satu poin dari hasil seri lawan Persipura Jayapura pada laga pertama. Pekan 2, tim ini harus mengakui keunggulan Persiba Balikpapan 3-2.