SURABAYA - Malut United FC bersiap menghadapi Persebaya Surabaya pada pekan ke-17 BRI Super League 2025/26 di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya, Sabtu (10/1) sore.
Sebagai perwakilan saat konferensi pers jelang laga, pemain Malut United, David Da Silva menegaskan bahwa tim datang dengan fokus penuh meski harus bermain di kandang yang dikenal angker.
“Kami akan berusaha semaksimal mungkin untuk menampilkan permainan terbaik dan menjaga fokus agar bisa mendapatkan poin,” katanya.
Apalagi pada laga ini, dia memiliki makna tersendiri karena pernah membela Persebaya pada musim 2018–2019 dan 2020–2021. Meski memiliki kenangan manis dia memastikan profesionalisme tetap menjadi prioritas.
“Tetapi, fokus saya sekarang bersama Malut United. Saya menghormati jersey ini dan akan memberikan kemampuan terbaik pada laga ini.”
Seperti diketahui Malut United datang ke Surabaya dengan modal impresif yaitu belum terkalahkan dalam 11 pertandingan terakhir, dengan rincian 9 kemenangan dan 2 hasil imbang. Catatan itu menjadikan sebagai salah satu tim paling konsisten di kompetisi musim ini.
Selain solid, Malut United juga tampil produktif menjadi tim tersubur bersama Persija Jakarta dengan koleksi 32 gol hingga pekan ke-16. Menariknya, gol-gol tersebut lahir dari sembilan pemain berbeda, termasuk David Da Silva yang telah mencetak tujuh gol.
Saat ini, tim menempati posisi ke-4 klasemen sementara BRI Super League 2025/26 dengan perolehan 34 poin, hanya terpaut tiga angka dari pemuncak klasemen, Borneo FC.