KEDIRI - Persib Bandung kembali menyambut kehadiran Frans Putros ke skuat setelah sebelumnya ia absen dua laga saat menghadapi Bhayangkara Presisi Lampung FC dan PSM Makassar. Bek Timnas Irak tersebut kini dipersiapkan pelatih Bojan Hodak untuk menghadapi Persik Kediri, Senin (5/1) di Stadion Brawijaya, Kediri, dalam pekan ke-16 BRI Super League 2025/26.
Frans Putros siap membantu tim meraih kemenangan guna kembali ke puncak klasemen usai digeser Borneo FC Samarinda dan Persija Jakarta. Semua orang membicarakan tentang laga big match Persib melawan Persija, namun Putros ingin fokus lebih dulu kepada laga terdekat kontra Persik.
“Tentunya laga melawan Persija juga penting, tapi kami harus fokus karena ada satu pertandingan sebelum itu dan itu menjadi fokus kami sekarang (melawan Persik). Menurut saya, saya siap untuk menghadapi semuanya,” kata Putros.
Persib juga tengah dihadapkan pada agenda pada mulai putaran kedua BRI Super League 2025/26. Fokus Persib akan terbelah antara jadwal liga dan babak 16 besar AFC Champions League Two (ACL 2) 2025/26 lawan Ratchaburi FC (Thailand). Putros yakin pelatihnya bisa menangani hal ini karena tahu kapasitas timnya.
“Saya rasa kami tim yang kuat dengan skuat besar. Banyak pemain yang bagus. Skuat kami sudah siap untuk ini, dan sekarang kami harus menunjukkan itu baik di leg pertama maupun leg kedua,” tuturnya.
Pada momen tahun baru ini ia sekaligus berharap agar tim bisa melaju sejauh mungkin di kompetisi ACL 2 demi negara Indonesia. Selain itu Putros bertekad bawa Maung Bandung kembali juara di akhir musim.
“Bagi saya, saya berharap semua bisa mendapatkan kesehatan, ini yang paling penting. Untuk Persib, saya berharap bisa melaju sejauh mungkin di Liga Champions dan menjadi juara di bulan Mei, itu yang saya inginkan,” harapnya.