Kemenangan Perdana Persija Atas Persebaya Sejak 2018

Kemenangan Perdana Persija Atas Persebaya Sejak 2018

6 April 2023

BRI LIGA 1 2022-2023 PERSIJA JAKARTA

GRESIK - Persija Jakarta berhasil meraih kemenangan melawan Persebaya Surabaya pada laga pekan ke-32 BRI Liga 1 2022/2023 di Stadion Gelora Joko Samudro, Gresik, pada Rabu (5/4) malam. Macan Kemayoran menang dengan skor 1-0. Gol kemenangan Macan Kemayoran dicetak oleh Witan Sulaeman di pertengahan babak pertama.

Kemenangan ini membuat Persija akhirnya berhasil mengakhiri rekor buruk melawan Persebaya. Sejak 2018 atau ketika Persebaya kembali ke kasta tertinggi, Liga 1, tercatat Persija tidak pernah meraih kemenangan melawan Bajul Ijo.

Selain itu, Persija pun berhasil mengakhiri catatan buruk saat melakukan laga tandang. Sebelumnya dalam tujuh laga tandang terakhir, tim asuhan Thomas Doll itu kalah enam kali dan imbang sekali.

Sayangnya kemenangan itu langsung terasa hambar setelah terdengar kabar duka. Ibu dari Presiden Persija Jakarta, Mohamad Prapanca, meninggal dunia. Kabar itu baru diketahui segenap skuat setelah pertandingan melawan Persebaya.

Ternyata, itu bukan satu-satunya kabar duka yang melanda skuat Persija. Beberapa hari lalu, ayah dari penyerang Osvaldo Haay, juga berpulang untuk selamanya. Doll kemudian menyatakan ini bukan momen yang tepat untuk bicara sepak bola.

“Saya tidak mau bicara soal sepak bola hari ini karena kami baru dapat kabar ibu dari Prapanca meninggal dunia. Kami turut berduka cita,” papar Doll dalam konferensi pers, Rabu (5/4).

“Juga pemain kami Osvaldo (Haay) kehilangan ayahnya dua hari lalu. Begitu juga dengan ibu dari asisten pelatih kami. Ini momen yang sedih bagi kami,” imbuh pria asal Jerman tersebut.