Lawan PSBS Biak, Bhayangkara FC Ingin Putus Hasil Buruk Laga Tandang

Lawan PSBS Biak, Bhayangkara FC Ingin Putus Hasil Buruk Laga Tandang

12 Januari 2026

BRI SUPER LEAGUE 2025-26 BHAYANGKARA PRESISI LAMPUNG FC

SLEMAN - Pemain Bhayangkara Presisi Lampung FC Firza Andika bertekad memutus rangkaian hasil buruk laga tandang The Guardian of Saburai di BRI Super League 2025/26.

Dalam tiga pertandingan tandang terakhir, Bhayangakara FC menelan kekalahan.

Yakni Bhayangkara FC dikalahkan tuan rumah Persib Bandung 0-2. Lantas Persija Jakarta 3-0 dan PSIM Yogyakarta 1-0.

Di pekan ke-17 BRI Super League 2025/26, Bhayangkara FC akan bertandang ke markas PSBS Biak, Senin (12/1) di Stadion Maguwoharjo.

“Kami siap pertandingan besok [hari ini]. Kami ingin memecahkan rekor buruk kami selama laga tandang,” kata Firza Andika saat konferensi pers jelang laga, Minggu (11/1).

“Kami akan mati-matian untuk memenangkan pertandingan,” ujar dia.

Bhayangkara FC memang membidik kemenangan di laga ini demi menjaga posisi di klasemen sementara BRI Super League.

“Semoga hasilnya bagus. Terpenting kami bekerja keras untuk laga ini demi mendapatkan kemenangan agar posisi di klasemen tetap baik,” kata Firza Andika.

Saat ini Bhayangkara FC berada di peringkat ke-9 klasemen dengan mengumpulkan 22 poin dari 16 pertandingan.