Pekerjaan Rumah Lini Belakang Sada Sumut FC

Pekerjaan Rumah Lini Belakang Sada Sumut FC

20 September 2023

PEGADAIAN LIGA 2 2023-24 PERSIKAD

LUBUK PAKAM – Tim Sada Sumut FC sudah menjalani dua laga awalnya di kompetisi Pegadaian Liga 2 2023/24. Hasil sekali imbang dan sekali kalah menjadi hasil yang didapat anak asuh pelatih Suharto AD yang diharapkan dapat lebih baik lagi kedepannya.

Pada laga pertama, Sada Sumut takluk 0-2 dari tuan rumah Sriwijaya FC di Palembang. Sedang di laga kedua, saat tampil di kandang sendiri di Stadion Baharuddin Siregar, Lubuk Pakam, Sada Sumut harus puas main imbang 1-1 dengan “saudara” PSMS Medan. 

“Laga pertama saat away, kita mampu kuasai pertandingan. Ball possession hingga 64 persen tapi tidak bisa menang dengan faktor finishing yang wajib diasah lagi. Di laga kedua, kita sudah mampu mencetak gol, namun lini pertahanan masih memiliki celah yang kembali terlihat,” kata pelatih Sada Sumut, Suharto AD, Selasa (19/9) malam.

Ada pun pekerjaan rumah yang wajib diperbaiki disebutnya adalah masalah konsentrasi khususnya di awal dan akhir laga. 

Tiga gol yang bersarang ke gawang Sada Sumut adalah dua saat laga lawan Sriwijaya FC yakni di menit ke-2 dan menit ke-90. Sedang gol lawan PSMS terjadi di menit ke-86.

“Artinya, anak-anak harus bisa selalu fokus penuh dan tidak boleh lengah sepanjang laga. Terlebih dua gol di menit akhir itu sangat krusial. Khususnya saat lawan PSMS, saat laga tersisa empat menit lagi dan kami masih unggul 1-0, akhirnya harus kebobolan dan berakhir imbang 1-1,” ucap Suharto AD lagi.

Dia berharap anak asuhnya dapat terus mengasah diri untuk menatap laga ketiga lawan Persiraja Banda Aceh. Laga ke-3 nanti akan dijalani Sada Sumut dengan bertandang ke Stadion Harapan Bangsa pada Sabtu (30/9) mendatang.