Persib Bidik Kemenangan Di Brawijaya Ulangi Catatan Apik

Persib Bidik Kemenangan Di Brawijaya Ulangi Catatan Apik

4 Januari 2026

BRI SUPER LEAGUE 2025-26 PERSIB BANDUNG

KEDIRI - Persib Bandung turun dua peringkat dari puncak klasemen setelah Borneo FC Samarinda dan Persija Jakarta menang pada laga pekan ke-16 BRI Super League 2025/26. Kini giliran Persib kembali pimpin klasemen dengan menghadapi perlawanan tuan rumah Persik Kediri, Senin (5/1) di Stadion Brawijaya. 

Pelatih Persib Bojan Hodak mengatakan, tak pernah mudah menghadapi Persik di kandangnya sendiri dengan dukungan suporternya. Musim ini Persik sudah memainkan enam laga kandang dengan raihan tiga kemenangan, dua kali imbang, dan sekali kalah. 

“Pertandingan melawan Persik Kediri selalu sulit dan mereka adalah tim dengan rekor bagus ketika bermain di kandang. Jadi ini merupakan satu pertandingan yang sulit juga, tapi semoga kami bisa menang,” harap Hodak. 

Musim lalu Persib punya hasil mengesankan di Brawijaya ketika bisa menang 2-0 lewat gol bunuh diri Dede Sapari dan sepakan kaki kanan Tyronne del Pino. Itu jadi momen manis bagi tim asuhan Bojan Hodak kala main di sana. 

Pasca Persib menang beruntun dan sempat mencapai posisi teratas, Hodak yakin semua tim akan berusaha sekuat mungkin mengalahkannya. Namun pelatih 54 tahun itu yakin jika mentalitas juara sudah tertanam di benak para pemain, tak rela jika harus kandas. 

“Bagi kami, dalam dua laga berikutnya, semua tim akan coba mengandaskan kami karena kami sudah mencapai posisi satu. Ini sulit, akhirnya jika ingin menjadi juara kami harus berusaha untuk menang di setiap laga, jangan memikirkan tim lain,” ujarnya.