Persikabo 1973 Syukuri Hasil Imbang

Persikabo 1973 Syukuri Hasil Imbang

15 Agustus 2022

BRI LIGA 1 2022-2023 PERSIKABO 1973

BOGOR - Rentetan kemenangan Persikabo 1973 terhenti ditahan Persija Jakarta setelah dipaksa bermain imbang 1-1, dalam lanjutan pekan keempat BRI Liga 1 2022/2023 di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Minggu (14/8) malam WIB.

Michael Krmencik sempat membawa Persija unggul lebih dulu memanfaatkan blunder pemain lawan di menit ke-42, sebelum Persikabo menyamakan kedudukan ketika sepakan Roni Sugeng mengenai Ondrej Kudela yang gagal diantisipasi Andritany Ardhiyasa.

Pelatih Djadjang Nurdjaman merasa bersyukur bisa mengamankan satu poin penting dari Persija. Ia memberikan apresiasi terhadap daya juang anak asuhnya yang tak silau dengan nama besar Persija.

"Di laga keempat ini kami terhenti dari raihan tiga poin yang sebelumnya kami dapat. Saya syukuri hasil ini, kami terhindar dari kekalahan. Saya apresiasi pemain yang tidak silau dengan nama besar Persija dan mereka bisa menampilkan permainan yang bisa memberikan perlawanan," kata Djadjang Nurdjaman.

"Babak pertama banyak kesalahan sehingga gol kami juga akibat dari kesalahan kami sendiri. Babak kedua kami mendominasi dan banyak peluang, tapi sayang tidak bisa memenangkan pertandingan," sambung Djanur, sapaan karibnya.

Raihan satu poin ini harus dibayar mahal dengan kondisi cederanya kapten Manahati Lestusen, yang terpaksa ditarik keluar saat laga baru berumur 13 menit.

"Manahati kami tarik di menit awal karena cedera dan sepertinya perlu perawatan yang intensif tapi belum bisa diprediksi berapa lama dia akan menepi," ujar Djanur.

Rasa syukur juga terucap dari mulut penyerang Yandi Sofyan, yang menyebut Laskar Padjajaran telah berjuang dengan maksimal, namun belum dinaungi Dewi Fortuna.

"Kami sudah berjuang semaksimal mungkin. Kami tidak gentar dengan nama besar Persija karena kalau sudah di lapangan semua pemain sama. Terbukti di babak kedua kami menciptakan beberapa yang belum beruntung dikonversi menjadi gol dan hasil seri ini kami syukuri," jelas Yandi.

Tambahan satu poin ini tak membuat posisi Laskar Padjajaran berubah, mereka masih bercokol di peringkat kedua dengan nilai 10, hanya kalah selisih gol dari Madura United FC yang menjadi pemuncak klasemen sementara.