3 Fakta Pascalaga Borneo FC Samarinda Vs Persik Kediri

3 Fakta Pascalaga Borneo FC Samarinda Vs Persik Kediri

19 Oktober 2025

BRI SUPER LEAGUE 2025-26 PERSIK KEDIRI BORNEO FC SAMARINDA

SAMARINDA - Borneo FC Samarinda semakin kukuh di puncak klasemen BRI Super League 2025/26 setelah menang 2-0 atas Persik Kediri. Kemenangan ini didapat pada duel pekan ke-9 yang berlangsung di Stadion Segiri, Samarinda, Sabtu sore WITA.

Persik langsung mengancam di menit ketujuh lewat tendangan Imanol Garcia dari luar kotak penalti, namun bola masih melebar. Borneo FC membalas pada menit ke-19 melalui Mariano Peralta, namun serangan balik mereka berhasil digagalkan Novri Setiawan.

Peluang serius pertama Borneo FC datang di menit ke-31 saat Peralta melepaskan sepakan kaki kiri yang membuat kiper Husna Al Malik sigap menepis. Babak pertama berakhir tanpa gol, namun intensitas pertandingan meningkat pada babak kedua.

Pada menit ke-56, Douglas Coutinho sempat mencetak gol untuk tuan rumah, tetapi dianulir oleh VAR karena offside. Coutinho akhirnya berhasil membuka keunggulan Borneo FC dua puluh menit kemudian dengan tendangan dingin dari umpan Peralta.

Tidak lama setelah itu, Maicon menggandakan keunggulan Borneo FC pada menit ke-78 setelah menerima umpan tarik dari Peralta. Skor 2-0 bertahan hingga akhir dan Borneo FC kukuh di puncak klasemen dengan 21 poin dari tujuh pertandingan.

1. Masih Sempurna
Kemenangan ini makin mengukuhkan posisi Borneo FC sebagai kandidat kuat peraih juara BRI Super League 2025/26. Pesut Etam masih tak terkalahkan, bahkan menyapu bersih seluruh laga dengan kemenangan.

Selain itu, kemenangan 2-0 juga membuat Borneo FC mencatatkan empat kali clean sheet. Sebelum lawan Persik, mereka meraih clean sheet saat menjamu Bhayangkara Presisi Lampung FC, bertandang melawan PSBS Biak, dan ketika kedatangan Persis Solo.

2. Kekalahan Ketiga di Laga Tandang
Sebaliknya, Persik Kediri kini mengoleksi tiga kekalahan di kandang. Padahal sebelumnya di markas Persijap Jepara, Skuat Macan Putih menang dengan skor 2-0.

Statistik Persik di laga tandang sebetulnya tidak buruk-buruk amat. Selain menang di kandang Persijap, mereka juga meraih kemenangan di kandang PSBS Biak pada Agustus kemarin.

3. Pertahanan Apik
Clean sheet yang didapat Borneo FC juga makin menegaskan kekuatan pertahanan mereka musim ini. Mariano Peralta dkk. baru kebobolan tiga gol saja dalam tujuh pertandingan.

Selain itu, sebanyak 14 gol yang mereka bukukan untuk sementara menjadikan mereka sebagai tim dengan catatan penyerangan yang apik.