KEDIRI – Persis Solo akan menjalani laga tunda pekan ke-8 BRI Super League 2025/26 dengan dijamu Persik Kediri di Stadion Brawijaya, Kediri, Sabtu (27/12) kickoff 15.30 WIB. Pertandingan nanti, Laskar Sambernyawa berusaha keras untuk menjaga semangat guna dapat bangkit dari keterpurukan.
Saat ini, Persis masih terpaku di dasar klasemen alias posisi juru kunci. Dari 14 laga, Persis hanya mampu mencatat tujuh poin hasil dari satu kali menang, empat kali imbang dan sembilan kali kalah.
Tidak hanya itu, tim yang kini dipimpin kembali oleh pelatih kepala Milomir Seslija itu sudah puasa kemenangan yang terbilang lama. Setelah mencatat kemenangan 2-1 di laga pekan perdana atas tuan rumah Madura United FC, kemudian Persis puasa kemenangan di 13 laga beruntun.
Sebuah catatan yang sangat menyedihkan bagi tim yang berhome base di Stadion Manahan Solo itu.
Pelatih kepala, Milomir Seslija mengatakan jika kondisi para pemainnya bugar dan siap untuk laga lawan Persik besok. Dia memastikan Laskar Sambernyawa akan berusaha sekuat tenaga untuk meraih hasil terbaik setelah pelajaran penting yang didapat dari pertandingan sebelumnya.
“Kita tahu tidak bermain bagus di pertandingan terakhir, tapi untuk laga ini kita akan berusaha lebih baik. Kita sudah tahu apa masalah kita dan semua pemain sudah setuju untuk memperbaikinya. Jadi ketika sudah tahu apa masalahnya, mudah untuk menyelesaikan masalah ini,” kata Milomir Seslija, Jumat (26/12).
Pelatih asal Bosnia itu juga mengaku sudah melakukan beberapa perbaikan di dalam sesi latihan. Pelatih yang akrab disapa Milo itu juga meminta kepada para pemainnya untuk melupakan hasil buruk di laga sebelumnya dan tetap melangkah berusaha lebih keras lagi.
“Kita perlu respons yang cepat untuk menyelesaikan situasi ini. Kita tidak ingin menyalahkan siapapun pemain. Jadi saya akan terus memberi semangat kepada pemain meskipun hasil belum berpihak. Dan keputusan kemarin yang kurang bagus menjadi pelajaran bagi kami,” dia menjelaskan.
Lebih lanjut, Milo menerangkan jika tuan rumah Persik merupakan tim yang bagus apalagi dengan kedatangan pelatih baru. Namun dia tak ingin memikirkan kekuatan tim lain dan meminta pemain untuk menjaga konsentrasi demi hasil terbaik di laga besok.
Sayangnya, di tengah semangat untuk bangkit, Persis sendiri bakal tampil tanpa dua pemain asingnya yakni Sho Yamamoto dan Fuad Sule karena sanksi larangan bertanding.